Mudik Lebaran 2022 Lebih Awal, Menhub Sarankan Mulai 25-26 April, Ini Link Mudik Gratis 2022

- 15 April 2022, 18:49 WIB
Ilustrasi arus mudik Lebaran 2022. Kemenhub batasi operasional angkutan barang di masa arus mudik dan arus balik Lebaran 2022, kecuali untuk 8 angkutan barang./Kabar-Priangan.com/Helma Apriyanti
Ilustrasi arus mudik Lebaran 2022. Kemenhub batasi operasional angkutan barang di masa arus mudik dan arus balik Lebaran 2022, kecuali untuk 8 angkutan barang./Kabar-Priangan.com/Helma Apriyanti /Kabar-Priangan.com/Helma Apriyanti/

BALIKPAPAN CITY - Sedikitnya 40 juta orang bakal Mudik Lebaran 2022 melalui jalur darat dan akan mencapai puncak arus mudik pada 29 April 2022.

Sudah dua tahun sebagian masyarakat menahan mudik lebaran karena adanya pandemi Covid-19. Sehingga momen Mudik Lebaran 2022 tahun ini akan dimanfaatkan untuk pulang kampung.

Untuk menghindari kemacetan, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyarankan masyarakat agar mudik Lebaran 2022 tiga hari lebih awal.

Sementara itu, bagi masyarakat yang ingin Mudik Lebaran 2022 namun terkendala keterbatasan dana, Pemerintah melalui Menhub menggelar program mudik gratis, baik arus balik maupun balik. (Link daftar gratis ada di bagian akhir berita).

"Memang kita menyarankan bahwa saudara-saudara kita kalau bisa mudiknya lebih awal. Mulai tanggal 25 atau 26 April," kata Menhub Budi Karya, Jumat 15 April 2022, seperti dikutip BALIKPAPAN CITY dari Antara.

Baca Juga: Ivan Gunawan Serahkan Uang Kontrak sebagai Ambasador DNA Pro Rp921,7 Juta

Hal itu dikatakan Menhub usai memimpin rapat koordinasi "Simulasi Pergerakan dan Antisipasi Puncak Arus Lalu Lintas di Jalan Tol Pada Masa Mudik Lebaran Tahun 2022" di Gerbang Tol Cikampek Utama, Jawa Barat.

Menhub menyampaikan pemerintah telah menetapkan bahwa aparatur sipil negara (ASN) dan karyawan swasta boleh mengambil cuti tahunan sebelum atau sesudah periode libur dan cuti bersama Lebaran 2022.

Adapun berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri, telah ditetapkan tanggal cuti bersama yaitu tanggal 29 April, 4, 5, dan 6 Mei 2022.

Halaman:

Editor: Tri Widodo

Sumber: dephub.go.id ANTARA


Tags

Terkait

Terkini