Polisi Selidiki Pemilik Binomo, Berganti Binomo-web.com Didirikan di St.Vincent dan Grenadines

- 27 Februari 2022, 13:26 WIB
Binomo sudah diblokir oleh Pemerintah Indosia karena investasi ilegal. Tangkapan layar laman Binomo.com, yang kini berubah menjadi Binomo-web.com
Binomo sudah diblokir oleh Pemerintah Indosia karena investasi ilegal. Tangkapan layar laman Binomo.com, yang kini berubah menjadi Binomo-web.com /Tri Widodo/Balikpapan City

BALIKPAPAN CITY – Pasca ditetapkannya Indra Kenz sebagai tersangka dugaan investasi illegal, polisi mulai penyelidikan untuk mengetahui pemilik atau sosok dibalik aplikasi Binomo.

Berdasarkan penelusuran BALIKPAPAN CITY melalui laman Binomo.com mendapati web sudah diblokir oleh Pemerintah Indonesia.
Situs diblokir karena mengandung konten negatif.

Melanggar peraturan perundangan di Indonesia: Undang-undang RI Nomor 19 Tahun 2016 Pasal 40 (2a) dan (2b) Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

Baca Juga: Indra Kenz Dikabarkan Jadi Tersangka Kasus Penipuan Binary Option Binomo, Apa Kata Kuasa Hukum?

Kendati demikian situs ini masih dibuka melalui tools untuk membuka situs masa lalu: Wayback Machine. Melalui situs ini, laman Binomo.com per tanggal 23 Februari 2022 menampilkan tulisan:Investasi Cerdas.

Di bawahnya terdapat penjelasan: Daftar dan dapatkan $1.000 di akun demo. Tingkatkan keahlian perdagangan Anda dan buka spektrum peluang keuangan yang luas bersama Binomo.

Namun ketika masuk ke beberapa kategori, mengalami kegagalan. Setelah melakukan pencarian, terdapat situs yang diguga kloningan dari situs Binomo.com menjadi Binomo-web.com.

Baca Juga: Babak Baru Kasus Binomo, 15 Saksi Sudah Diperiksa, Giliran Indra Kenz Dijadwalkan Jumat Dipanggil Mabes Polri

Dari penelusuran menu perjanjian klien, Binomo merupakan perusahaan berbadan hukum dengan nama Dolphin Corp LLC. Perusahaan ini di bawah undang-undang negara Saint Vincent dan Grenadines.

Halaman:

Editor: Tri Widodo

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Terkait

Terkini