Update Covid-19: Balikpapan Kota Sudah Zona Merah, Menyusul Balikpapan Selatan dan Utara

- 9 Februari 2022, 04:21 WIB
Kolase Infografis Covid-19 Kota Balikpapan, dan warga yang sedang mendaftar vaksin di BSCC DOM Balikpapan, 8 Februari 2022.
Kolase Infografis Covid-19 Kota Balikpapan, dan warga yang sedang mendaftar vaksin di BSCC DOM Balikpapan, 8 Februari 2022. /Balikpapan City/Instagram @dinkes_balikpapan

BALIKPAPAN CITY – Update Covid-19 per Selasa 8 Februari 2022 di Balikpapan yang mengalami penambahan kasus positif harian yang cukup tajam, yakni 138 kasus.

Berdasarkan data Infogrfis Covid-19 Dinas Kesehatan Balikpapan yang dikutip BALIKPAPAN CITY, menunjukkan peningkatan pada penambahan kasus positif.

Dibanding sehari sebelumnya (Senin, 7 Februari 2022) sebanyak 50 kasus, maka peningkaannya hampir 2,7 kali. Peningkatan kasus ini terlihat dari berubahnya wilayah Kecamatan Balikpapan Kota menjadi zona merah.

Baca Juga: Update Covid-19: Naik Tajam, Hari Ini Pasien Terkonfirmasi Positif se-Kaltim 342 Kasus, Balikpapan Tertinggi

Balikpapan Kota  terdapat lima kelurahan, yaitu Damai, Telaga Sari, Klandasan Ilir, Klandasan Ulu dan Prapatan.

Luas wilayahnya 10,22 kilometer persegi, relatif lebih kecil dibanding empat kecamatan lainnya. Luas wilayah Balikpapan 508,39 kilometer persegi.

Kendati demikian, Balikpapan Kota merupakan wilayah yang strategis. Tempat banyak masyarakat beraktivitas. Seperti pasar tradisional maupun  tempat perbelanjaan modern, hingga kantor Walikota Balikpapan.

SEBARAN KASUS POSITIF

Pesebaran kasus positif Covid-19 per kecamatan pada Selasa (8/2/2022) tertinggi di wilayah Kecamatan Balikpapan Selatan dengan 152 kasus, Kemudian Balikpapan Utara 109 kasus.

Halaman:

Editor: Tri Widodo

Sumber: Instagram @dinkes_balikpapan


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah